Bagaimana Cara Mengatasi Frame Sepeda Kebesaran Atau Kekecilan?

Bagaimana Cara Mengatasi Frame Sepeda Kebesaran Atau Kekecilan?

Sejak awal memilih sepeda, seharusnya kamu sudah memastikan ukurannya pas buatmu. Karena jika terlanjur membeli, bakal lebih sulit mencari cara mengatasi frame sepeda kebesaran atau kekecilan.

Ukuran Frame Yang Pas

Meskipun setiap merek menerapkan standar berbeda, semuanya menggunakan simbol ukuran sepeda yang sama, yaitu XS, S, M, L, XL, hingga XXL. Sepeda Polygon berukuran medium (M) mungkin bisa lebih kecil atau lebih besar dari sepeda M bermerek United. Kamu dapat mengetahui perbedaannya ketika mengunjungi toko sepeda.

Cara termudah untuk menemukan ukuran sepeda yang tepat adalah dengan menjajalnya sendiri. Pasti setiap toko sepeda memiliki satu atau dua buah unit khusus untuk uji coba. Kamu pun dapat meminta saran kepada karyawan toko, tentunya mereka akan memberi rekomendasi terbaik.

Ukuran sepeda yang paling pas adalah jika selangkangan tidak bersentuhan top tube (batang frame horizontal) ketika pengendara berhenti. Setidaknya ada jarak sekitar 2 cm antara top tube dan selangkangan. Selanjutnya, periksalah ketinggian sadel. Tinggi sadel yang disarankan berada sedikit di atas pinggang pesepeda saat berdiri.

Kemudian pastikan juga panjang stem (tangkai handlebar) sudah cukup. Caranya adalah dengan menaiki sepeda dalam keadaan seperti sedang menggowes. Hadapkan kepala sedikit menunduk ke arah depan, lalu perhatikan apakah as roda depan sejajar dengan handlebar atau tidak. Apabila tidak, berarti kamu perlu memerlukan penyesuaian tinggi handlebar nantinya.

Panjang stem umumnya antara 8 – 12 cm, kecuali pada sepeda MTB yang menggunakan stem kurang dari 8 cm. Pada batang handlebar terdapat penanda batas ketinggian. Apabila pada batas ketinggian tersebut kamu belum mendapatkan posisi yang diinginkan, bisa jadi frame sepeda kebesaran atau kekecilan.

Panduan Umum Ukuran Sepeda

Agar lebih mantap dan mudah dalam memilih sepeda. Sebaiknya kamu menyimak kembali panduan ukuran sepeda secara umum berikut ini.

 

  • MTB

 

Ukuran Sepeda Gunung/MTBUkuran FrameTinggi Badan Pesepeda (cm)
(inci)(cm)
X-Small (XS)13 – 1433 – 37148 – 158
Small (S)15 – 1638 – 42158 – 168
Medium (M)17 – 1843 – 47168 – 178
Large (L)19 – 2048 – 52178 – 185
X-Large (XL)21 – 2253 – 57185 – 193
XX-Large (XXL)23 – 2458 – 61193 – 198

 

 

 

Ukuran RoadbikesUkuran FrameTinggi Badan Pesepeda (cm)
(inci)(cm)
XX-Small (XXS)1847 – 48148 – 152
X-Small (XS)1949 – 50152 – 160
Small (S)2051 – 53160 – 168
Medium (M)2154 – 55168 – 175
Large (L)2256 – 58175 – 183
X-Large (XL)2358 – 60183 – 191
XX-Large (XXL)2461 – 63191 – 198

 

 

  • Hybrid

 

Ukuran Sepeda HybridUkuran FrameTinggi Badan Pesepeda (cm)
(inci)(cm)
X-Small (XS)13 – 1433 – 37148 – 158
Small (S)15 – 1638 – 42158 – 168
Medium (M)17 – 1843 – 47168 – 178
Large (L)19 – 2048 – 52178 – 185
X-Large (XL)21 – 2253 – 57185 – 193
XX-Large (XXL)23 – 2458 – 61193 – 198

Sekali lagi, setiap merek memiliki standar berbeda. Tapi dari tabel di atas, kamu dapat mengetahui berapa ukuran sepeda yang sesuai dengan postur tubuhmu.

Masalahnya sekarang, sepeda yang sudah terlanjur dibeli ternyata ukurannya tidak cocok. Untuk itu  kamu harus melakukan beberapa penyesuaian dengan cara mengatasi frame sepeda kebesaran agar ukuran pas.

Cara Mengatasi Frame Sepeda Kebesaran atau Kekecilan

menyesuaikan ukuran frame

Sebuah tantangan tersendiri bagi para pemilik sepeda dengan ukuran frame yang terlalu besar atau terlalu kecil. Jangkauan terbatas, membuat pesepeda tidak nyaman dan cepat merasa lelah. Tapi permasalahan ini masih bisa diatasi dengan teknik-teknik berikut.

Menyesuaikan Handlebar

Ini akan meliputi pengaturan ketinggian handlebar dan ukuran stem. Jika frame sepeda kebesaran, turunkan handlebar hingga mencapai titik terendah. Sebaliknya, tinggikan posisinya jika ukuran sepeda dirasa terlalu kecil. Pastikan pengaturan kali ini benar-benar memperhatikan batas maksimal dan minimal ketinggian handlebar. Apabila melewati batas-batas tersebut, kemungkinan batang penopang handlebar perlu diganti.

Selain itu, sepertinya kamu juga perlu membeli stem lebih pendek jika sepeda kebesaran, atau menukar dengan stem panjang jika kekecilan. Patut diketahui bahwa penggantian ini akan memengaruhi perilaku mengemudi. Kontrol pada stang kemudi kemungkinan akan lebih berat atau lebih ringan, sehingga nantinya kamu harus membiasakan diri lagi dengan perubahan yang terjadi.

Penyesuaian Sadel

Pada bagian bawah sadel biasanya terdapat rel khusus untuk mengatur posisinya lebih maju atau mundur. Longgarkan baut pengunci dan ubah posisinya sesuai kebutuhan, dengan tetap memperhatikan batas maksimalnya. Majukan sadel jika frame sepeda kebesaran dan mundurkan jika terlalu kecil merupakan salah satu cara mengatasi frame sepeda kebesaran.

Batang sadel (seat post) juga bisa dinaikturunkan dengan melonggarkan pengunci yang melekat di pangkal frame tegak. Pada frame yang kebesaran, biasanya seat post akan mentok menyentuh pucuk paling atas frame tegak saat diturunkan. Jika itu terjadi, kamu dapat memotong sedikit ujung frame tegak. Pastikan tidak mengurangi ketinggian terlalu drastis agar tidak merusak frame di kemudian hari.

Bagaimanapun juga, alangkah lebih baik jika ukuran sepeda disesuaikan pada saat melakukan pembelian. Meski kesalahan seperti ini masih bisa teratasi, modifikasi terlalu drastis akan mengubah kondisi sepeda. Di samping itu kamu harus mengeluarkan biaya tambahan untuk mengganti beberapa komponen dengan yang baru. Pada beberapa kasus bahkan tidak ada perubahan berarti setelah melalui berbagai penyesuaian. Ketika segala cara mengatasi frame sepeda kebesaran sudah dilakukan dan semuanya gagal, barangkali kamu harus mempertimbangkan menjualnya untuk ditukar dengan sepeda baru berukuran pas.

Previous Cara Upgrade Speed Sepeda Bawaan Pabrik
Next Toolkit Wajib dan Praktis untuk Ganti Ban Sepeda di Mana Saja

About author

You might also like

How To 0 Comments

Cek Stamina Tubuh

Stamina yang kuat dibutuhkan ketika Kita hendak melakukan aktifitas fisik berat seperti berolahraga. Bagaimana cara menentukan apakah Kita siap berolahraga? Lakukan cek stamina tubuh seperti berikut ini.

How To 0 Comments

Hindari Beli Sarung Tangan Palsu atau Rasakan Sendiri Akibatnya

Masih banyak pegowes yang berdebat soal penting tidaknya memakai sarung tangan. Sebagian menganggapnya penting demi alasan keamanan. Tapi tidak sedikit yang mengesampingkannya karena mengurangi rasa nyaman atau bahkan ada yang

How To 0 Comments

Bosan? Di Sini Kamu Bisa Cari Info Seputar Event Sepeda

Bosan dengan aktivitas gowes yang monoton dan itu-itu saja? Bisa jadi kamu lagi butuh tantangan baru. Kalau tak punya ide, kamu bisa coba ikuti event sepeda terdekat yang diadakan di

Diskusikan